Sumber : underconsideration.com |
1. Internet Download Manager
Internet Download Manager(IDM), sudah memiliki fitur untuk download video dari youtube dan website lainnya sejak lama, tapi anda akan memerlukan upaya lebih untuk melakukan instalasinya. Jika anda terpaksa mengakses Youtube dari pc lain, belum tentu anda akan menemukan fitur IDM yang sama dengan pc anda. Kelemahan ini juga dapat anda temukan pada aplikasi lainnya seperti FlashGet.
Saat ini banyak orang membagikan modifikasi IDM agar dapat digunakan secara portabel dengan USB Flash Drive. Jika anda tertarik untuk instalasi yang rumit, silahkan dicoba.
Saat ini banyak orang membagikan modifikasi IDM agar dapat digunakan secara portabel dengan USB Flash Drive. Jika anda tertarik untuk instalasi yang rumit, silahkan dicoba.
Kesimpulan:
+ Aplikatif tidak hanya untuk Youtube
- Portabilitas rumit diterapkan
2. Downloader Online
Downloader seperti Keepvid, sudah begitu banyak bertebaran di dunia maya. Anda tidak perlu menenteng USB berisikan IDM Portabel. Selama tersambung dengan koneksi Internet, downloader online siap membantu anda menyimpan video dari Youtube. Anda hanya perlu mengcopy-paste url video yang hendak anda download. Beberapa website serupa mungkin akan meminta anda mengizinkan applet java milik mereka. Beberapa dapat dipercaya, beberapa lainnya tidak.
Kesimpulan:
+ Cukup mudah
+ Portabilitas tinggi
+ Limit terhadap ukuran file tinggi
- Web serupa memerlukan tambahan Applet
3. Downloader Online Instan
Kenapa terdapat embel-embel kilat? Karena tidak seperti downloader online lainnya, metode ketiga ini lebih mudah dilakukan. Anda cukup menambahkan 'ss' pada url youtube anda. misal:
www.youtube.com/watch?v=JJGTr0BmKkQ
menjadi
www.ssyoutube.com/watch?v=JJGTr0BmKkQ
Mudah sekali kan? Sayangnya ada limit 200MB untuk setiap download.
Kesimpulan:
+ Paling mudah
+ Portabilitas tinggi
+ Tanpa Applet
- Limit terhadap ukuran file 200MB saja
Jadi, metode mana yang lebih anda sukai?